iklan banner

Pembaharuan Janji Perkawinan Februari 2014

Sie Kerasulan Keluarga (SKK) Stasi Harapan Indah dibawah kendali Bpk Williamto yang luar biasa kembali menyelenggarakan Misa Pembaharuan Janji Perkawinan. Rangkaian acara ini dimulai pada hari Jumat 21 Februari 2014 pukul 19.00 WIB dengan Rekoleksi Keluarga di dalam Gereja tepatnya di bagian Lansia. Rekoleksi singkat tersebut cukup bermanfaat untuk mengingatkan kembali pada hakekat keluarga Katolik.


Selanjutnya pada hari Sabtu dalam misa sore yang dibawakan oleh Romo Heru ke 8 pasutri tersebut  memperbaharui janji perkawinannya dan diberkati oleh Romo Heru satu per satu.  Ada yang terharu dan meneteskan air mata dan ada yang diam seribu bahasa namun penuh hikmat memaknai sebuah janji dengan lebih mendalam. Seusai misa para pasutri bersama panitia melanjutkan acaranya di aula gereja.

Acara lanjutan ini dibuka dengan doa yang dipimpin oleh Bapak Stanis Ampu dilanjutkan dengan sepatah dua patah kata dari Ketua Sie Kerasulan Keluarga Bapak Williamto. Romo Heru yang juga hadir dalam acara ini berkenan memberikan permainan untuk menguji seberapa dalam kah mereka mengenal masing-masing pasangannya. Peserta pasutri ini cukup beragam, ada yang baru 12 tahun namun ada yang sudah 38 tahun.  Salah satu pasutri yang menang dalam game yaitu Bapak Anton dan Ibu Theresia Naning dari Aralia berkesempatan memberikan sharing kepada pasutri lainnya. Awal pernikahan (3 tahun pertama) mereka sungguh merupakan masa masa sulit untuk mengenal karakter pasangan mereka. Apalagi mereka sama sama dari luar Jakarta. Namun demikian Tuhan memampukan mereka untuk sanggup mengatasi segala masalah  rumah tangga mereka.  Kini mereka boleh terus mendapat kelimpahan berkat dari Tuhan dan sampai sekarang boleh terus melayani Tuhan baik di Lingkungan Gereja, maupun lingkungan sekitar.


Menurut Bapak Hery Komsos yang kebetulan menjadi salah satu peserta pasutri menuturkan bahwa rangkaian acara yang dikemas apik oleh panitia ini sungguh membuat berkesan pagi para pasutri . Banyak hal hal sederhana yang selama ini terlewatkan begitu saja padahal kalau dilakukan dengan segenap hati rasanya luar biasa.

Acara pun semakin meriah dengan adanya momen tiup lilin kue ulang tahun dan foto bersama yang dibidik oleh senior ALTO ( Albertus Photo Club ) Bapak Petrus Urspon dan Bapak Arief Dwi. Selamat buat para pasutri semoga abadi selama-lamanya !

Arief Dwi – Wilayah St.Petrus
text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel