iklan banner

Mendengarkan

“Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara, tetapi hanya satu saja yang perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil daripadanya” (Luk 10:41-42)

21 Juli 2019 Hari Minggu Biasa XVI 
“Mendengarkan”



Tatkala Anda menerima tamu, apa yang akan Anda perbuat? Saya yakin bahwa minuman akan disajikan. Kemungkinan lain adalah makanan kecil disajikan juga. Lebih dari itu, tidak jarang tamu juga diajak makan bersama keluarga. Bukankah demikian?

Tetapi bagaimana seandainya yang bertamu itu adalah TUHAN?

Apakah Tuhan membutuhkan sesuatu dari diri Anda? Minuman? Makanan kecil? Makan bersama Anda dan keluarga Anda? Atau, hidup Anda sendiri?

Tuhan itu sempurna. Ia tidak membutuhkan sesuatupun dari diri Anda. Oleh karena itu, tatkala Ia bertamu kepada Anda apakah Ia perlu disajikan minuman ... makanan ...? TIDAK! Tatkala Tuhan bertamu kepada Anda perhatikanlah bahwa Ia mengasihi Anda. Ia hendak memberikan sesuatu kepada Anda. Maka, janganlah sibukkan diri Anda dengan segala sesuatu yang menyingkirkan diri Anda sendiri dari Tuhan. Tuhan bertamu, janganlah diabaikan kehadiranNya! Jadilah Maria yang duduk dekat Tuhan. Ia membuka dirinya: pikiran dan hatinya! Ia siap mendengarkan Tuhan. Tatkala Tuhan datang, hendaklah pikiran dan hati umat beriman tidak disibukkan dengan segala macam hal. Pikiran dan hati hendaknya terbuka akan kehadiran Tuhan. Umat beriman hendaknya bersiap diri untuk mendengarkan Tuhan.

Nah ... bagaimana tatkala dibacakan teks Kitab Suci dalam Liturgi Sabda saat Perayaan Ekaristi? Apakah umat beriman sungguh telah siap sebelumnya untuk mendengarkannya? Ataukah masih menampakkan gejala bahwa sesudah Perayaan Ekaristi usai umat beriman LUPA apa yang telah dibacakan? Jikalau masih demikian, marilah dimulai memersiapkan pikiran dan hati untuk mendengarkan Sabda Allah. Ini hanya bisa terjadi tatkala semua pikiran dan keribetan hidup harian disingkirkan dulu tatkala memasuki gereja untuk mengikuti Perayaan Ekaristi. Pikiran dan hati hanya untuk mendengarkan Sabda Allah. Amin. Tuhan memberkati!

By Slamet Harnoto - Tim PARPOL  [ Partisipan Pelayan Online ]
Paroki Harapan Indah Bekasi

0 Response to "Mendengarkan"

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel