iklan banner

Yesus Berkarya Di Tempat Lain

8 Juli 2018 HARI MINGGU BIASA XIV 

“Seorang nabi dihormati di mana-mana kecuali di tempat asalnya sendiri, di antara kaum keluarganya dan di rumahnya" (Mrk 6:4) 
Yesus Berkarya Di Tempat Lain 


Pernahkah Anda berpikir bahwa Yesus tidak berkarya di tengah jemaat Kristen, tetapi justru di tengah yang bukan Kristen? 

Tempat asal, kaum keluarga, dan rumah menampakkan gambaran kehidupan seseorang. Bagi orang atau jemaat bukan Kristen, tempat asal, kaum keluarga, dan rumah Yesus adalah jemaat Kristen. Jemaat Kristen merupakan kaum keluarga Yesus. Jemaat Kristen merupakan rumah dan tempat asal Yesus. Secara sederhana, dari jemaat Kristenlah orang mengenal Yesus. 

Pewartaan Markus tentang Yesus ditolak di tempat asalnya, oleh kaum keluarganya, dan di rumahnya memberikan rambu-rambu bagi jemaat Kristen, sekurang-kurangnya mengusik hati umat beriman Kristiani untuk merefleksikan bagaimana realitas hidupnya: apakah sebenarnya menerima sungguh Yesus ataukah sebenarnya menolak Yesus? Kita dapat menelisik kehidupan sosial kita: di tengah keluarga, di tempat kerja, di tengah jemaat Kristen, dan di tengah masyarakat umum. Adakah diri pribadi memancarkan pribadi Kristen (murid Tuhan), ataukah sebenarnya yang lain. Benarkah ajaran-ajaran Tuhan menjadi pegangan hidup pribadi umat beriman Kristiani? 

Jikalau kesadaran umat beriman Kristiani menunjukkan kesadaran akan yang lain, yakinlah bahwa Yesus akan berkeliling ke “desa-desa lain”. Yesus akan berkarya bagi orang lain, bukan pada diri umat beriman Kristiani. Hal ini disebabkan karena pengenalan akan Yesus dari umat beriman Kristiani lebih daripada yang lain. Sebagaimana dalam kisah Markus, justru pengenalan lebih dekat inilah yang membuat penolakan terhadap Yesus. Bukankah seharusnya pengenalan akan Yesus yang sungguh dekat membuat umat beriman Kristiani menempatkan Yesus sebagai pusat hidupnya? Bukan yang lain, kan?!

By Slamet Harnoto

0 Response to "Yesus Berkarya Di Tempat Lain "

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel