iklan banner

Rekoleksi Keluarga Lingkungan Santo Andreas 2

Sudah cukup lama umat lingkungan Santo Andreas 2 tidak mengadakan kegiatan rekoleksi. Usulan untuk mengadakan rekoleksi mendapat tanggapan positif dari umat. Pengurus Lingkungan membentuk panitia dan setelah beberapa kali penyesuaian jadwal akhirnya ditetapkan waktu dan tempatnya, yaitu Sabtu-Minggu, tgl 7-8 Desember 2019 di Wisma Samadi Shalom, Jl. Sindanglaya, Cipanas.

Tujuan kegiatan ini adalah mengembangkan pastoral keluarga sekaligus anjangsana ke Panti Asuhan Santo Yusuf Cipanas yang berada di lokasi yang sama sebagai bentuk pelayanan kepada mereka yang menderita dan tersisih. Adapun tema kegiatan ini adalah “Melayani Keluarga Dengan Hikmat dan Sukacita”.


Rencana semula/ terdaftar 60 peserta. Dalam pelaksanaannya yang mengikuti kegiatan ini ada 54 peserta, terdiri dari 37 peserta dewasa (orang tua, oma-opa), 14 anak (OMK & remaja) dan 2 balita yang berasal dari 20 keluarga umat lingkungan. 


Secara umum acara berjalan dengan baik dan sesuai dengan perencanaan. Berangkat pk 05.15 pagi dari Bulevar Hijau menggunakan satu bus. Setelah tiba di Wisma Samadi Shalom, kegiatan rekoleksi diawali dengan doa jalan salib yang dibagi menjadi dua kelompok: dewasa-remaja dan anak-anak. Setelah jalan salib dilanjutkan pertemuan dengan anak-anak dan pengurus panti asuhan di aula panti asuhan. Hadir 180 anak usia SD, SMP (mayoritas) dan SMA. Pertemuan diisi dengan acara hiburan berupa penampilan anak-anak. Acara pertemuan ditutup dengan makan siang bersama dan pemberian kenang-kenangan dan sumbangan.

Sesi I Rekoleksi untuk orang tua dan OMK dengan topik KRL (Keluarga Rukun Lestari) diberikan oleh Romo pembimbing rekoleksi (Romo Xaverius Save SVD dari Wisma Tugu, Cimacan). Adapun anak-anak mengikuti kegiatan terpisah dibimbing oleh suster (Suster Ramona dari konggregasi Pasionis yg merupakan pengelola Wisma Samadi Shalom). Sore harinya pk 17.30 peserta rekoleksi mengikuti perayaan ekaristi (misa mingguan) di kapel St Yusuf bersama dengan umat lainnya. Kegiatan malam hari adalah acara keakraban/ api unggun dan ditutup degan doa rosario.

Minggu pagi diisi dengan hiburan senam pagi. Setelah ibadat pagi dan sarapan dilanjutkan dengan Sesi II Rekoleksi dengan topik seputar katekese. Mengakhiri rekoleksi kami sempatkan untuk sebentar evaluasi kegiatan lingkungan, dlanjutkan dengan makan siang dan perjalanan kembali ke Bekasi. Mengisi perjalanan dalam bus kami melanjutkan evaluasi kegiatan lingkungan dan sharing. Perjalanan pulang lebih lama karena macet. Tiba kembali di Bulevar Hijau pk 19.30. 

Materi rekoleksi:

Galeri foto:

By Arif BS  & Tim PARPOL  [ Partisipan Pelayan Online ]
Paroki Harapan Indah Bekasi

0 Response to "Rekoleksi Keluarga Lingkungan Santo Andreas 2"

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel