iklan banner

BULAN KELUARGA – MINGGU ke-3 ADVEN PERTEMUAN I LINGKUNGAN SANTO ARCADIUS 1

Sabtu, 10 Desember 2022 telah dilaksanakan pertemuan ketiga Bulan Keluarga oleh Umat Lingkungan Arcadius 1. Pertemuan ketiga ini dilaksanakan mulai pukul 19.30 bertempat di rumah Bapak Theo Hari di Jalan Cendana Indah 4 Blok NM 12 Harapan Indah. 
Tema Bulan Keluarga yang pertama ini adalah “KAMI SIAP MEMBANTUMU” dibawakan oleh Ibu F Indriyani. dalam Bulan Keluarga pertemuan minggu yang ke-3 ini kita akan belajar bersama untuk mewujud-nyatakan kasih Tuhan melalui tindakan nyata, peka dan memahami kebutuhan orang-orang di sekitar kita, sehingga kita dapat membantu mereka dengan cara yang tepat, misalnya menyediakan diri untuk membantu, memberi pertolongan kepada sesama yang membutuhkan atau sekedar merayakan bersama. Sesederhana apapun bentuk perhatian itu, dapat diwujudkan melalui tindakan nyata, seperti :
  • Anak-anak membantu orangtua dalam pekerjaan rumah tangga. 
  • Orangtua membantu anak-anak dalam pekerjaan/proses belajar mereka. 
  • Membantu lansia menyeberang jalan. 
  • Menyapa atau memberikan senyuman kepada tetangga dengan tulus. 
  • Ikut serta merayakan keberhasilan seseorang dengan mengucapkan selamat. 
  • Bergotong royong dalam pekerjaan di lingkungan sekitar.

Umat yang hadir sebanyak 15, dibagi dalam 4 kelompok untuk melaksanakan 4 kegiatan yang sudah disipkan oleh fasilitator. Makna kegiatan ini : kita harus peka dan peduli kepada sesame kita yang membutuhkan pertolongan sesuai dengan pengetahuan dan kemampuan kita.

.Pengalaman harian tersebut diperteguh dengan bacaan Kitab Suci yang dikutip dari Injil Lukas 6: 30-36 yang membahas tentang bagaimana mengasihi yang dikehendaki Tuhan Yesus. Yesus mengajak kita untuk selalu berbuat baik satu sama lain dalam situasi apa pun. Lukas 6:36 membahas "murah hati" memiliki dua makna yaitu mengasihi sesama dan mengampuni sesama. Kedua hal di atas mencerminkan sifat Bapa dan Kristus. Penulis mengajak kita berbuat serupa Bapa yang murah hati (ayat 3). Perbuatan murah hati itu harus diwujud-nyatakan dalam kehidupan sehari-hari sehingga sesama kita dapat mengenal pribadi Allah lewat diri kita anak- anak-Nya.

Pertemuan berakhir pada pukul 21.00 dengan membangun niat : Aku akan lebih peka terhadap sesama di sekitarku, berusaha memahami situasi mereka, sehingga aku dapat memberikan bantuan yang tepat, sesuai dengan kemampuan dan kondisiku. Berkat penutup oleh Bapak Antonius Triwidodo, prodiakon Lingkungan Arcadius 1.

Selesai pertemuan Bulan Keluarga yang ketiga, acara dilanjutkan dengan arisan Lingkungan. Yang berhasil mendapatkan arisan kali ini adalah Ibu Lina Setiawan. Semoga pertemuan ini semakin menyadari peranan Tuhan dalam kehidupannya terutama pada saat menghadapi sesama yang membutuhkan pertolongan dari kita.








Penulis : Theo Hari & Publisher : FX Rudy - Tim PARPOL  [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi

0 Response to "BULAN KELUARGA – MINGGU ke-3 ADVEN PERTEMUAN I LINGKUNGAN SANTO ARCADIUS 1"

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel