iklan banner

Pembekalan Sie HAAK Lingkungan & Sosialisasi PEMILU.

"Sebagai umat katolik hendaknya menjadi sarana keselamatan dimasyarakat dengan meberikan kesaksian tentang iman serta prihidup kristiani dan tidak hanya berada disekitar altar , tetapi harus berani terjun ke pasar dalam hal ini masyarakat", ini diungkapkan oleh Romo Yustinus Kesar saat memberikan pembekalan Sie HAAK Lingkungan.



Sie HAAK adalah panggilan khusus dari Tuhan yang dalam pelayanannya beda dengan kegiatan disekitar altar , Sie HAAK lebih banyak bersosialisasi dengan masyarakat , instansi pemerintah juga menjalin hubungan yang baik dengan suadara- saudara beragama lain , tentu tidak mengenyampingkan Sie Kerasulan Awam atau Sie Kerawam. Kaum awam mempunyai kekhasan khusus , awam mampu menerobos tembok di dunia fana yang tidak bisa dilakukan oleh seorang imam , maksudnya Romo/Pastor tidak boleh ikut berpolitik praktis dan menjabat di instansi pemerintah yg dilarang oleh hirarki gereja











Pembekalan dan Sosialsasi diadakan hari Minggu, 10 Maret 2019 , hadir sebanyak 106 peserta .Setelah misa Jam : 10.30 - 14.30 WIB. Tempat : Gedung Karya Pastoral, Paroki Harapan Indah. Sesuai anjuran Keuskupan Agung Jakarta (KAJ) agar Sie HAAK dibentuk hingga di Lingkungan maka dikumpulkannyalah perwakilan Sie HAAK Lingkungan dan saat itu juga dimaklumatkan oleh Romo Kesar, Pr dibentuk Sie HAAK Lingkungan. Selanjutnya Ketua Sie HAAK pak Karmo dengan pendamping dari DPH pak Petrus Urspon akan membuat Program Karya Paroki bersama Sie HAAK Lingkungan.







Tahun ini adalah tahun politik dan tanggal 17 Aprill 2019 akan diadakan PEMILU Presiden dan CALEG, maka diadakan pula sosialisasi PEMILU 2019. ihadirkan narasumber relawan PEMILU Bpk. Andreas Yuniar dari Paroki Kampung Sawah mensosialisaikan " Penjelasan Atribut dan Petunjuk Tehnis PEMILU". Untuk menambah wawasan berbangsa sebagai narasumber Bpk. Yohanes Handoyo Budi Sejati, SH dari VOX POINT Dekenat Bekasi mengangkat tema " Menyikapi Pemilu 2019 dan Menjadi Pemilih Yang Cerdas Tanggung Jawab". Hadir pula beberapa CALEG dalam pertemuan ini namun hanya sebagai undangan dan tidak boleh berkampanye karena ini ada di area gereja.


Semoga dengan mendaoat suport dari Romo Paroki dan DPH juga pembekalan dari narasumber diharapkan Sie HAAK Lingkungan mampu melaksanakan tanggung jawab pelayanannya dengan mensosialisasikan ke umat basis disetiap Lingkungan.
Selamat berkarya saudara-saudariku.


JADILAH PEMILIH CERDAS.
-JANGAN GOLPUT-


---
ByPetrus Urspon - Partisipan Pelayan On Line (PARPOL)

0 Response to "Pembekalan Sie HAAK Lingkungan & Sosialisasi PEMILU."

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel